Sabtu (16/8) dalam rangka menyambut HUT RI Ke-70, Dewan Pengurus Cabang PKS Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur menggelar acara halal bi halal sekaligus family gathering di area kebun binatang ragunan. Tak kurang dari 400 orang kader PKS se-kecamatan Cipayung beserta keluarganya turut memeriahkan acara yang bertujuan mempererat silaturahim dan soliditas kader ini.
Acara digelar sejak pukul delapan pagi hingga menjelang siang, diisi dengan aneka perlombaan antar DPRa yang melibatkan kader ikhwan maupun para ummahat. Kelompok lomba sengaja dibagi berdasarkan DPRa agar suasana kompetisi makin memeriahkan acara yang baru pertama kali digelar oleh pengurus DPC PKS Cipayung ini.
Selain diperuntukan bagi kader dewasa, acara family gathering ini juga diisi dengan aneka lomba bagi anak-anak kader diantaranya ialah lomba mewarnai. Nampak keceriaan di wajah anak-anak yang mengikuti lomba tersebut, karena disamping dapat berwisata bersama keluarga juga dapat bertemu dengan teman-teman baru dari DPRa lainnya.
Acara yang digagas oleh tim kaderisasi bekerjasama dengan biro kepemudaan dan olahraga DPC PKS Cipayung ini berakhir setelah makan siang. Kemudian dilanjutkan dengan acara bebas, peserta dipersilakan berkeliling melihat beragam satwa penghuni kebun binatang ragunan hingga menjelang sore hari.
Dengan berakhirnya acara ini, semoga kader PKS di lingkungan kecamatan Cipayung, Jakarta Timur semakin solid dalam melayani masyarakat dan semakin siap menyambut agenda-agenda dakwah kedepan. (ss/Humas PKS Lubang Buaya)