Jakarta – Pengurus dan Anggota Dewan Pengurus Ranting (DPRa) PKS Kedoya Utara dan DPRa PKS Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat mengadakan kegiatan Takjil On The Road (TOR), Jumat (23/4/2021)
Kegiatan yang berlangsung di lokasi yang berbeda tersebut membagikan makanan gratis untuk berbuka puasa kepada warga dan pengendara yang melintas di sekitar lampu merah.
“Program Takjil On the Road (TOR) merupakan rangkaian kegiatan Ansyitoh Ramadhan 1442 H yang dilakukan sekaligus untuk sosialisasi lambang baru,” terang Ketua DPRa Kedoya Utara, Endang Mulyadi.
Endang juga berharap melalaui kegiatan TOR masyarakat semakin dekat dan ikut memberikan doa restu sekaligus mendukung PKS.
“Semoga kegiatan TOR ini bisa bermanfaat serta dapat mencapai tujuannya,” katanya.
Nampak masyarakat sangat menyambut antusias dan makanan yang dibagikan habis hingga menjelang waktu berbuka puasa.
Selama kegiatan berlangsung para pengurus dan anggota PKS tetap melaksanakan dan menerapkan protokol kesehatan karena masih masa pandemi covid-19.