KMP Tak Ganggu Jokowi Harus Jadi Momentum Bekerja untuk Rakyat

by Humas PKS Jakarta

Wakil Sekjen Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mahfudz Siddiq meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk bekerja dan tidak lagi mengurusi politik kekuasaan. Kehidupan berat yang dihadapi oleh masyarakat saat ini memerlukan keseriusan Presiden Jokowi untuk menyelesaikannya.
“Kehidupan masyarakat semakin berat, Presiden Jokowi jangan lagi mengurus politik kekuasaan. Sudah saatnya bagi Jokowi untuk serius menyelesaikan permasalahan beban kehidupan rakyat yang berat saat ini. Saat ini yang terjadi seluruhnya kebalikan dari apa yang dijanjikan Presiden Jokowi,” ujar Mahfudz, di Gedung DPR Jakarta, Kamis (26/2).
Presiden Jokowi, menurutnya, harus mencurahkan energi yang dimilikinya untuk merealisasikan janji-janjinya kepada rakyat dan untuk itu anggota Koalisi Merah Putih(KMP) akan mendukungnya. KMP, menurutnya, memahami bahwa Presiden Jokowi memiliki tugas yang berat sehingga KMP pun tidak berniat sama sekali untuk mengganggu Jokowi.
“Sudah banyak sekali masyarakat di bawah yang teriak. Saatnya Presiden Jokowi merealisasikan janji-janjinya. Saat ini yang dulu dijanjikan naik, malah turun dan yang dijanjikan Jokowi turun malah naik. Coba saja lihat kebutuhan pokok janjinya akan murah swasembada, tapi yang terjadi harga semakin naik,” ujarnya.
“Sementara nilai tukar rupiah akan menguat terhadap dolar (AS) tapi nyatanya malah melemah. KMP tidak berniat merecoki malah akan mendukung langkah-langkah Jokowi. Harusnya Jokowi menyadari kondisi ini bahwa kami berniat membantu dan tidak merecoki, dan memanfaatkan kondisi ini, dia menambahkan.
“Kalau kondisi ini berlarut-larut dan tidak ada tindakan nyata untuk mengatasinya, kami pun di KMP tentunya akan mengambil langkah-langkah yang memang harus dilakukan. Jadi manfaatkan momentum ini untuk bekerja untuk rakyat,” katanya. (BeritaSatu.com)

Related Posts